23 C
Samarinda
30 April 2025
BerandaKaltimDPRD Kebut Pemerataan Jangkauan Sistem Pelayanan Kesehatan Kaltim

DPRD Kebut Pemerataan Jangkauan Sistem Pelayanan Kesehatan Kaltim

Date:

Must read

Related News

Wisata Alam Gunung Boga Menjadi Destinasi Favorit Pada 2022. Pihak Pemkab Siap Menyokong 

Paser, MEDIASAMARINDA.COM - Akaml Malik selaku PJ Gubernjmur Kalimantan...

FPTI Luncurkan Pembinaan Prestasi Untuk Capai Hasil Ambisius di PON Mendatang

Samarinda, MediaSamarinda.com - Untuk meningkatkan jumlah peraihan medali pada...

Ini Target Perolehan Medali Kaltim Agar Raih Posisi 5 di PON 2024

Samarinda, MEDIASAMARINDA.com - Atlet kontingen Provinsi Kalimantan Timur mendapatkan target...

Gelar Sosialisasi Satuan Pendidikan Aman Bencana, Begini Harapan BPBD Samarinda!

Samarinda, MEDIASAMARINDA.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bersama...

Selamat! BK PON Hasilkan 248 Medali, Kaltim Sukses Duduki Peringkat 4 Nasional

Samarinda, Mediasamarinda.com - Provinsi Kaltim kembali berhasil mengukir prestasi...

Kalimantan Timur, Mediasamarinda.com – Upaya pemerataan atas sistem pelayanan kesehatan di Provinsi Kaltim harus segera dilaksanakan dari mulai daerah perkotaan sampai menuju wilayah terpencil. Hal yang pasti adalah ketersediaan sistem pelayanan kesehatan dengan standar yang terbaik telah menjadi kebutuhan pokok bagi masyarakat Benua Etam.

Upaya Penyediaan Sistem Pelayanan Kesehatan di Provinsi Kalimantan Timur

Mengetahui adanya kebutuhan atas pemenuhan sistem pelayanan kesehatan mendesak di berbagai daerah yang ada di Provinsi Kaltim, Wakil Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Kaltim, Puji Setyowati kembali memberikan penjelasan tentang pentingnya usaha peningkatan kualitas sistem pelayanan kesehatan pada seluruh wilayah Provinsi Kalimantan Timur.

Hal ini tentunya menjadi perhatian tersendiri untuk Puji Setyowati ketika ia pun menyadari bahwa ada urgensi yang sifatnya mendesak atas usaha pemerataan sistem pelayanan kesehatan pada seluruh wilayah provinsi Kaltim menjadi krusial, sangat penting dan tentunya sangat dibutuhkan.

“Sebab, urgensi pemerataan pelayanan kesehatan yang merata di seluruh daerah itu perlu direalisasikan,” kata Puji Setyowati selaku Wakil Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Kaltim.

Rintangan dari Upaya Pemerataan Sistem Pelayanan Kesehatan di Benua Etam

Menurut Puji Setyowati, tantangan terbesar yang segera harus diatasi adalah hambatan atas pemenuhan akses terhadap sistem pelayanan kesehatan, terutama untuk wilayah terpencil. Saat ini diperkirakan, faktor penting yang menjadi hambatan dalam usaha pemerataan sistem layanan kesehatan sendiri adalah biaya transportasi yang terbukti begitu mahal, apalagi untuk kalangan masyarakat yang berdomisili pada wilayah yang jaraknya sangat jauh dari ibu kota.

Sistem Pelayanan Kesehatan
Wakil Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Kaltim, Puji Setyowati

“Saat ini, tidak hanya tenaga medis yang menjadi masalah, tetapi juga masyarakat yang mengalami kesenjangan dalam akses pelayanan kesehatan,” kata Puji Setyowati selaku Wakil Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Timur.

Untuk mengatasi adanya hambatan kesenjangan saat ini, anggota legislatif perempuan dari Karang Paci, Puji Setyowati, mengakui bahwa pihaknya akan melakukan langkah nyata sesegera mungkin. Puji Setyowati juga merasa pihaknya mulai berhasil mengatasi serta mendorong adanya persebaran serta pemerataan dari layanan mendasar atas sektor kesehatan di seluruh daerah Provinsi Kaltim, termasuk di tingkat kota dan kabupaten.

“Jadi program-program yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kaltim harus mencakup semua lapisan masyarakat, sehingga tidak ada kesenjangan dalam akses pelayanan kesehatan,” desak Puj Setyowati selaku Wakil Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Timur.

Puji Setyowati lebih lanjut turut menyebutkan pada saat ini masalah kesenjangan pada ketersediaan sistem pelayanan kesehatan tidak hanya berkutat di permasalahan ketersediaan tenaga medis, namun juga menyentuh aksesibilitas masyarakat pada kelangkaan fasilitas kesehatan.

Hal ini diketahui dari pemecahan akar masalah yang berupa tingginya biaya transportasi yang sampai pada saat ini masih terbukti berada di biaya yang lumayan tinggi, selain itu juga ada kendala pada keterbatasan akses untuk masyarakat yang berada di daerah pinggiran Provinsi Kaltim.

“Tidak hanya tenaga medis yang menjadi perhatian, melainkan juga kesenjangan akses pelayanan kesehatan yang dialami oleh masyarakat,” terang Puji Setyowati selaku Wakil Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Timur.

Puji Setyowati jujur mengatakan bahwa ia pun memiliki harapan yang besar usaha pemerataan sistem pelayanan kesehatan dapat segera direspons dan dieksekusi oleh berbagai pihak terkait.

Mengingat salah satu tujuan utama dari upaya eksekusi pemerataan sistem pelayanan kesehatan sendiri adalah agar masyarakat Benua Etam bisa kembali mendapatkan kesempatan untuk menikmati tersedianya fasilitas jaminan kesehatan secara merata dengan kualitas yang baik di seluruh Benua Etam.

“Kesehatan adalah hak dasar setiap warga, dan sudah saatnya kita memastikan bahwa hak ini benar-benar terwujud untuk semua,” pungkas Puji Setyowati selaku Wakil Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Timur

Sistem pelayanan kesehatan sendiri memiliki kewajiban untuk memberi pelayanan kesehatan dengan kualitas terbaik kepada pihak siapapun yang membutuhkan. Idealnya, tiap sistem pelayanan kesehatan mampu menerapkan nilai T.R.U.S.T, yaitu Tepat; memberi layanan dan obat tepat guna pada tiap pasien, Ramah; memberikan pelayanan yang ramah pada pasien dengan metode Senyum, Salam, Sapa (3S) untuk siapa saja yang menggunakan fasilitas kesehatan serta mengUtamakan nyawa dan keselamatan dari pasien.

Tidak hanya itu saja, diperlukan juga sikap Sigap ketika memberikan pelayanan kesehatan untuk pasien dengan semangat, menyakinkan dan durasi pengerjaan secepat mungkin serta Terpadu; yang artinya tiap pasien dijamin pasti akan mendapat kualitas pelayanan yang sesuai kebutuhan.

(ADV/DPRDPROVKALTIM/RH)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini