29.2 C
Samarinda
7 Februari 2025
BerandaNasional3 Kali Ricuh, Akhirnya Jenazah Lukas Enembe Tiba di Rumah Duka

3 Kali Ricuh, Akhirnya Jenazah Lukas Enembe Tiba di Rumah Duka

Date:

Must read

Related News

Samarinda, MEDIASAMARINDA.com – Setelah melalui kerusuhan arak-arakan para warga, jenazah Lukas Enembe yang merupakan tersangka pidana kasus korupsi dan mantan Gubernur Provinsi Papua, akhirnya tiba di kediaman rumah duka tadi malam (28/12/2023) di Kota Jayapura. Berdasarkan keterangan pengacara dari Lukas Enembe, Jumat pagi ini, (29/12/2023) masih diadakan prosesi pelepasan jenazah. Sedangkan prosesi pemakaman dimulai siang ini yaitu pukul 12:00 WIT.

Kerusuhan di Papua Imbas Keterlambatan Jenazah Lukas Enembe Tiba di Rumah Duka

Dilansir dalam detikSulsel, Kapolda Papua yakni Irjen Mathius D. Fakhiri menyebutkan bahwa setidaknya terdapat 3 kali kerusuhan warga Papua yang mengiringi proses penyambutan jenazah mantan Gubernur Papua, Lukas Enembe di Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura sejak Kamis pagi (28/12/2023).

Kerusuhan di Papua yang melibatkan ribuan massa tersebut disinyalir karena sekelompok warga yang menolak jenazah Lukas Enembe dibawa menggunakan mobil untuk tiba ke persemayaman dan pemakaman. Para warga tersebut menuntut jenazah untuk diarak ke Sekolah Teologia Atas Injili (STAKIN) di Kecamatan Sentani sebagai penghormatan terkahir atas jasa mantan Gubernur Provinsi Papua selama dua tahun tersebut.

Kerusuhan pertama terjadi pada saat memasuki kawasan STAKIN yang menyebabkan setidaknya 14 orang terluka, termasuk Pj Gubernur Muhammad Ridwan Rumasukun, aparat keamanan, dan warga setempat. Selain itu, puluhan perumahan serta 3 bangunan dilaporkan rusak dan satu unit mobil yang berada di lokasi dibakar.

Kerusuhan kedua terjadi pada saat arak-arakan jenazah berada di depan makam Theys Elluay, tatkala jenazah akan digiring untuk dibawa ke kediaman rumah duka.

Sedangkan titik kerusuhan ketiga terjadi di kawasan Expo Waena yang berada di Kota Jayapura. Insiden ricuh tersebut terjadi saat arak-arakan massa pengantar jenazah Lukas Enembe bertemu dengan massa yang berada di awasan Expo Waena yang berujung konflik. Kerusuhan ini juga disertai dengan aksi pembakaran sejumlah ruko yang berada di kawasan dekat lampu merah Waena.

Menurut pernyataan dari Petrus Bala Pattiyona, selaku pengacara dari Lukas Enembe, jenazah baru tiba malam tadi di Koya Tengah, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura yang merupakan rumah duka. Sementara prosesi ibadah pelepasan jenazah dilangsungkan pada Jumat pagi (29/12/2023).

Yunus Wonda, yang merupakan keluarga dari Lukas Enembe sekaligus Wakil Ketua I DPR Papua menyebutkan bahwa prosesi pemakaman jenazah tersangka pidana korupsi yang ditetapkan oleh KPK tersebut dimulai pada pukul 12:00 WIT.

Referensi :
detikSulsel

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini