23.4 C
Samarinda
8 Februari 2025
BerandaOlahragaKemenangan Aston Villa Bisa Jadi Klub yang Masuk Perburuan Gelar

Kemenangan Aston Villa Bisa Jadi Klub yang Masuk Perburuan Gelar

Date:

Must read

Related News

Birmingham, mediasamarinda.com – Kemenangan Aston Villa di laga terakhir di tahun 2023 sangatlah penting untuk klub. Sebab, hasil ini menempatkan klub asal Birmingham ini hingga kini sudah ada di klasemen kedua di Premier League. Namun, kemenangan Aston Villa tidak begitu menyakinkan karena gol kemenangan tercipta di akhir laga. 

Kemenangan Aston Villa Naikkan Klub ke Posisi Dua Klasemen

Dalam laga, Aston Villa Vs Burnley, tuan rumah unggul atas The Clarets dengan skor 3-2. Kemenangan itu didapatkan di menit-menit akhir setelah sebelumnya gagal mencetak gol lewat titik putih. 

Kemenangan Aston Villa ini dinilai kurang menyakinkan karena tiga poin yang diraihkan dengan skor telak. Namun, tambahan poin itu membuat Aston Villa memiliki poin yang sama dengan pemuncak klasemen, Liverpool. Manajer Aston Villa, Unai Emery mengatakan, jika kemenangan ini adalah yang diinginkannya. 

“Itu sangat penting setelah dua laga sebelumnya kami tidak tidak bisa membawa poin” kata Unai Emery. 

“Kami menjalani pertandingan dengan sangat baik, namun, kami kesulitan di beberapa momen. Saya mengagumi Burnley karena mampu bermain dengan bagus di laga itu” tambahnya. 

Dalam pertandingan tersebut, Burnley sebenarnya bisa unggul di babak pertama, namun golnya dianulir karena offside. Selain itu, tim tamu juga hanya bermain dengan 10 pemain setelah Sander Berge mendapatkan dua kartu kuning. 

Kemenangan Aston Villa Begitu Menguras Emosi dan Sangat Penting

Dalam laga itu, Aston Villa benar-benar bermain dengan penuh emosi dan kemenangannya begitu penting. Kemenangan ini juga menempatkan mereka mampu memiliki catatan bagus di Premier League. 

Dalam catatan pertandingan, Villa mampu bermain luar biasa selama berada di Villa Park dan di bawah asuhan Emery. Aston Villa juga lebih banyak memenangkan laga kandang. Catatan itu membuat Aston Villa punya catatan lebih bagus dari tim manapun di 2023. 

Selain itu, Aston Villa juga mampu mencetak gol di 24 pertandingan kandang. Catatan menjadi rekor terbaik setelah sebelumnya didapatkan diantara Mei 1982 dan Desember 1983. 

Raihan kemenangan Aston Villa ini juga membuatnya punya poin sama dan hanya selisih gol saja dengan Liverpool. Jika Liverpool gagal mengalahkan Newcastle maka Villa bisa jadi satu-satunya klub yang ada di puncak. Namun, perjalanan masih cukup panjang dan mereka sudah siap untuk bertandingan di 2024 nanti. 

Referensi : BBC Sports

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini